Fosil Ekor Dinosaurus Berumur 72 Juta Tahun Ditemukan di Meksiko

Ditulis oleh:
- -

Meksiko - Menurut kabar yang beredar, para tim peneliti dari National Institute for Anthropology and History (INAH) di Meksiko berhasil menemukan sisa-sisa fosil ekor dinosaurus yang berusia 72 juta tahun lalu. Penemuan berlangsung di kawasan padang pasir di Meksiko bagian utara, tepatnya di negara bagian Coahuila.

Fosil Ekor Dinosaurus Berumur 72 Juta Tahun Ditemukan di Meksiko

Peneliti yang terdiri dari para ahli palentologi dan mahasiswa ini mengidentifikan bahwa si empunya ekor adalah dinosaurus hadrosaur, atau dinosaurus berparuh bebek, seperti dilansir kantor berita Reuters awal pekan ini. 

Di informasikan bahwa, panjang fosil ekor yang ditemukan sekitar 5 meter, yang terdiri dari 50 tulang ekor utuh dan tulang pinggul. Perlu waktu 20 hari untuk mengangkat keseluruhan tulang ekor ini dari permukaan tanah.

Menurut Francisco Aguilar, Direktur INAH, penemuan tulang ekor ini adalah yang pertama kalinya di Meksiko.
"Selain itu, kami juga baru pertama kali menemukan fosil ekor yang utuh dalam satu bagian. Biasa fosil-fosil itu sudah tercecer di beberapa tempat," ungkap Aguilar.
Kemudian ia juga menambahkan bahwa, penemuan dinosaurus berekor sangat jarang terjadi. Akan tetapi, penemuan itu telah memberi pengetahuan baru dari keluarga dinosaurus hadrosaur.
"Fosil tulang-tulang ekor ini akan kami kirim ke pusat kota General Cepada untuk dibersihkan dan dilakukan penelitian lebih lanjut," tutur Aguilar.
Adapun menurut catatan sejarah, periode Creataceous terjadi sekitar 72 juta tahun lalu. Negara bagian Coahuila, Meksiko, dikenal sebagai tempat tinggal bermacam-macam dinosaurus.
"Tempat ini adalah surga bagi para paleontolog untuk menggali sisa-sisa dinosaurus yang hidup di darat maupun di laut," tambahnya.

Demikian artikel tentang Fosil Ekor Dinosaurus Berumur 72 Juta Tahun Ditemukan di MeksikoRating:5Reviewer:Echy Aja- ItemReviewed:Fosil Ekor Dinosaurus Berumur 72 Juta Tahun Ditemukan di Meksiko. Jangan lupa untuk berkunjung kembali.Hello My name is Agus Wandi,but people call me Wandi. Here is my homepage:paling--seru.blogspot.com. I live in Indonesian,NM and work as an CEOat Asyik Seru. Agus Wandi—Artikel Review Rating:5out of 5based on 7799999reviews.